Cara 10 teknik yang digunakan untuk meningkatkan SEO pada Web Ecommerce

Cara 10 teknik yang digunakan untuk meningkatkan SEO pada Web Ecommerce
1. Visual Design
-->Website harus menarik untuk dilihat. Bagi SEO website cantik memang tidak ada artinya,
tapi jika kita mengharapkan pengunjung yang didatangkan melalui SEO itu membeli produk yang kita tawarkan,
website cantik itu penting.
2. Konstruksi Website
-->Konstruksi website mencakup navigasi dan fungsi-fungsi yang ada pada website kita.
Intuitif merupakan kunci sukses disini. Orang harus bisa menjelajahi website kita untuk menemukan yang dia cari dengan mudah.
Survey mengatakan bahwa rata-rata pengunjung hanya mau berfikir selama 20 detik, jika dia tidak menemukan
cara untuk menemukan apa yang dia cari dalam 20 detik, dia akan pergi mencari website lain. Jangan sampai elemen artistik dan
fungsi-fungsi canggih justru membuat pengunjung bingung.
3. Faktor Teknis
-->Berjualan melalui website memang murah, terutama jika kita bandingkan dengan membeli atau menyewa toko.
Kalau sudah murah, jangan terlalu serakah pengen lebih murah lagi. Sewalah hosting yang berkualitas.
4. Display Produk
-->Kalau mau serius, website juga memerlukan keahlian desain komunikasi. Kata orang, gambar bicara lebih dari 1000 kata.
Jadi sertakanlah foto-foto yang berkualitas, video jika relevan. Makin banyak dan makin besar gambar tentu lebih baik
bagi calon pembeli, karena mereka bisa melihat produk dengan lebih detail.
5. Faktor Bahasa
-->Seberapapun kita berusaha membuat website kita intuitif, kadang-kadang penjelasan diperlukan.
Jika orang benar-benar berminat dengan produk tertentu, tentunya dia akan bersedia meluangkan waktu
untuk membaca sedikit deskripsi dan spesifikasi. Bagaimana membuat orang memahami sesuatu tanpa harus membaca
terlalu banyak.
6. Produk dan Harga
-->Online atau offline, orang membayar dengan duit beneran dan berharap mendapat produk beneran.
Harga yang kompetitif, produk yang berkualitas, jaminan kualitas dan purna jual, tetap menjadi faktor yang sangat menentukan.
Jika anda menjual produk sendiri makan anda harus membuat produk yang inovatif, berkualitas, dengan harga yang wajar.
Jika anda menjual produk orang lain, anda harus memahami seluk beluk produk yang anda jual.
7. Sales
-->umumnya memerlukan komunikasi tambahan baik berupa penjelasan lanjutan atau negosiasi harga misalnya.
Dalam hal ini diperlukan interaksi lanjutan terlebih dahulu antara calon pembeli dengan salesperson sebelum akhirnya
dia memutuskan membeli.Keahlian salesperson meyakinkan pengunjung untuk membeli produk dari kita dengan harga
yang kita harapkan merupakan kombinasi antara bakat alam dan polesan akademis.
8. Tingkat Kepercayaan
-->Jika orang berkunjung ke sebuah toko, dia bisa melihat, memeriksa, mencoba barang yang akan dibeli
sebelum membuka dompet, membayar, dan membawa barang yang dibelinya pulang.
Dalam online marketing mereka tidak dapat melakukannya, sehingga untuk memutuskan membeli – disadari atau
tidak – mereka menggunakan cara-cara lain.
9. Tambahkan konten segar ke situs web
-->Banyak situs-situs ritel online fokus pada penjualan produk daripada memberikan informasi dan memberikan nilai
kepada pelanggan, dan karenanya konten situsnya sangat kurang. Merupakan ide yang baik untuk menyertakan halaman baru
pada situs ritel yang murni berbasis konten.
10.Hilangkan Salinan Konten Yang berulang
-->Permasalahan lain pada pengecer online adalah bahwa banyak dari produk mereka secara signifikan serupa,
dengan hanya sedikit variasi. Dengan demikian, keterangan produk cenderung menggunakan salinan yang sangat mirip.
Dan jika pengecer lain menjual produk yang sama, mereka cenderung memiliki deskripsi yang juga serupa.

Kita bisa menulis apa saja dalam website kita semuaunya, dan mungkin orang tidak akan bisa melalukan sesuatu untuk mengkonfirmasi kebenarannya. Banyak website bahkan menampilkan testomonial palsu, sehingga testimonial menjadi tidak efektif lagi.

1 komentar:

Kontraktor Baja Berat mengatakan...

Makasih gan, nambah ilmu buat ane.. (y)

Posting Komentar